next: Menanti Gol-Gol Negredo Di Valencia

Menanti Gol-Gol Negredo Di Valencia

Berita Bola: Menanti Gol-Gol Negredo Di Valencia Info Bola terbaru dari Bola Liga Menanti Gol-Gol Negredo Di Valencia -

Liga Spanyol  - Alvaro Negredo belum mampu menyumbangkan gol untuk klub barunya, Valencia. Tapi, Negredo tak khawatir dan yakin keran golnya akan segera terbuka.

Negredo kembali ke Spanyol setelah semusim memperkuat Manchester City di Premier League. Penyerang 29 tahun itu dipinjamkan ke Valencia.

Negredo Yakin Segera Bikin Gol untuk Valencia
Tapi, Negredo tak bisa langsung beraksi dalam seragam Los Che. Dia harus memulihkan diri lebih dulu dari cedera metatarsal.

Negredo kembali merumput pada akhir Oktober silam, ketika Valencia mengalahkan Elche 3-1. Dia sejauh ini telah tampil pada tiga pertandingan, semuanya sebagai pemain pengganti. Tapi, belum ada gol yang dicetaknya.

"Meski tidak mencetak gol dalam beberapa waktu terakhir saya merasa baik dan gol-gol akan segera datang," ucap Negredo yang dikutip Football Espana.

"Saya merasa jauh lebih baik, mungkin belum 100 persen, tapi pelatih punya cara main yang cocok dengan kami dan sedikit demi sedikit saya meningkat," lanjutnya.

"Saya benar-benar ingin berkontribusi agar dia bisa sepenuhnya mengandalkan saya karena saya tidak lagi punya masalah cedera," kata mantan pemain Real Madrid dan Sevilla ini.

"Saya baik, tapi tiga bulan tak bermain adalah waktu yang lama dan ini semua tentang berkompetisi. Cedera sudah berlalu, saya bahagia dan melihat ke masa depan," tutur Negredo.
Terima Kasih Anda telah menyimak Berita bola berjudul Menanti Gol-Gol Negredo Di Valencia semoga bisa menambah info bola anda hari ini, bagikan pada teman anda di facebook, Twitter dan lainnya supaya Berita Bola Menanti Gol-Gol Negredo Di Valencia bisa lebih bermanfaat. Ikuti terus halaman bolaliga dan dapatkan berbagai Berita Bola TerKini setiap harinya.

Post a Comment

Berita Transfer Pemain Bola

Powered by Blogger.
It's free
item