Pertandingan seru nan menarik terhampar di stadion The Hawthorns, Selasa 21 Oktober dini hari WIB. Empat gol tercipta di laga West Brom kontra Manchester United.
Ya, skor akhir pertandingan ialah 2-2. Tuan rumah yang tampil lebih agresif harus puas berbagi angka dengan United.
Menit-menit awal pertandingan, West Brom melakukan inisiatif menyerang. Umpan satu dua sentuhan antar pemain West Brom cukup membuat barisan pertahanan United kerepotan. Beruntung, bek-bek United bermain dengan tenang sehingga bisa mengantisipasi bola dengan baik.
Lima menit pertandingan berjalan, praktis United masih nihil serangan. Pasalnya, tuan rumah bermain lebih ngotot sehingga mampu mengurung pertahanan “The Red Devils”.
Memasuki menit kedelapan, United harus kecolongan. Adalah Stephane Sessegnon yang mampu memecah kebuntuan West Brom. Gol bermula dari serangan balik cepat yang diperagakan West Brom di sisi kiri pertahanan United. Penetrasi dilakukan oleh bek West Brom, Andre Wisdom. Memiliki kecepatan, Wisdom menyisir pertahanan kiri United.
Melihat posisi Sessegnon yang bergerak bebas, bola pun langsung disodorkan ke tengah. Sessegnon yang berdiri bebas langsung menyambar bola tanpa bisa dihalau oleh De Gea. Sementara, West Brom memimpin 1-0.
Tertinggal, United langsung mencoba membalas. Mendapatkan ruang tembak, Robin van Persie gagal mengonversi peluang menjadi gol di menit 9. Sepakannya masih mampu dihalau Myhill.
Tidak berhenti sampai di situ, Angel Di Maria juga mendapatkan peluang di menit 19. Sayang, usahanya menendang bola sambil membalikkan badan masih gagal berbuah menjadi gol.
Pertandingan sudah berjalan 24 menit, kedua tim terlihat saling menebar ancaman. United yang di awal-awal lebih bermain bertahan sudah mulai melakukan serangan. Meski begitu, West Brom juga tak kalah gencar menyerang. Bahkan, pergerakan para bek sayap West Brom cukup membuat pertahanan United kocar-kacir.
Enam menit berselang, usaha menyamakan skor dilakukan kembali oleh Di Maria. Namun, bola hasil sepakannya masih mampu dihalau oleh Myhill.
Sampai babak pertama usai, tidak ada gol tambahan tercipta. West Brom sementara unggul tipis 1-0 atas United.
Paruh kedua, United melakukan pergantian dengan menarik Ander Herrera dengan Marouane Fellaini. Keputusan itu tepat. Pasalnya, pemain berambut kribo itu langsung unjuk gigi dengan menciptakan gol penyeimbang.
Tiga menit babak kedua berjalan, Fellaini mampu mengonversi peluang menjadi gol. Memanfaatkan umpan Di Maria, Fellaini langsung menyepak bola tanpa bisa diamankan Myhill. Papan skor berubah menjadi 1-1.
Setelah gol tersebut, United bermain lebih menekan. Alur serangan United pun kian terasa dan membuat pertahanan West Brom kerepotan. Adnan Januzaj yang di babak pertama kurang begitu terlihat pergerakannya, di babak kedua pemain asal Belgia itu mulai melakukan terobosan-terobosan di barisan pertahanan West Brom.
Tepat di menit 65, United yang asyik menyerang kembali kehilangan konsentrasi menjaga striker West Brom. Umpan terobosan yang dilakukan oleh Chris Brunt tidak bisa terbaca oleh barisan bek United.
Terlihat jelas, Rafael tidak bisa mengejar Berahino yang lolos dari pengawalan. Dengan tenang, Berahino mengarahkan bola ke pojok gawang De Gea. United kembali tertinggal dan skor berubah menjadi 2-1.
Melihat skor, Van Gaal mencoba melakukan perubahan strategi dengan memasukan bomber Radamel Falcao menggantikan Juan Mata. Hal ini dimaksudkan demi menambah daya dobrak striker United.
Van Persie! sepakan pemain internasional Belanda itu nyaris membuat skor menjadi sama. Mendapatkan ruang tembak yang baik, Persie langsung melepaskan sepakan dari luar kotak penalti. Sayang, bola hanya membentur mistar gawang. Januzaj yang mencoba menyambut bola liar sepakannya masih melambung.
United kembali melakukan pergantian pemain. Kali ini, giliran Ashley Young yang masuk menggantikan Di Maria.
Setelah kesulitan menembus pertahanan West Brom, akhirnya Manchester United mendapatkan gol penyeimbang.
Adalah Daley Blind yang membuat skor menjadi imbang 2-2. Pertandingan memasuki menit 87, Blind yang melihat ada bola liar di depan kotak penalti West Brom langsung menyambar bola. Bola mendatar yang diarahkan ke pojok gawang West Brom, gagal diamankan Myhill.
Sampai babak kedua selesai, skor 2-2 tidak berubah. West Brom harus puas berbagi angka dengan United.
Susunan Pemain:
West Brom: Myhill, Lescott, Pocognoli, Dawson, Wisdom, Sessegnon/Mulumbu, Gardner, Morrison, Brunt, Dorrans,Berahino
Man United: De Gea, Rafael, Jones, Rojo, Shaw, Blind, Herrera/Fellaini, Januzaj, Mata/Falcao, Di Maria/Young, van Persie
ASM
Powered By Bola Liga | Berita Bola | Prediksi Bola Jitu | Prediksi Bola Akurat Terima Kasih Anda telah menyimak Berita bola berjudul WBA vs Manchester United 2-2: Sengit, West Brom Tahan Imbang Manchester United semoga bisa menambah info bola anda hari ini, bagikan pada teman anda di facebook, Twitter dan lainnya supaya Berita Bola WBA vs Manchester United 2-2: Sengit, West Brom Tahan Imbang Manchester United bisa lebih bermanfaat. Ikuti terus halaman bolaliga dan dapatkan berbagai Berita Bola TerKini setiap harinya.
No comments:
Post a Comment