Laporan Langsung dari Myanmar: Soal Dipanggil ke Timnas Senior, Ini Jawaban Evan Dimas
Bola Liga - Pelatih timnas Indonesia senior, Alfred Riedl, berencana untuk memanggil kapten Garuda Jaya, Evan Dimas. Soal panggilan tersebut, Evan Dimas mengaku bangga bisa mendapat kesempatan bermain dengan senior-seniornya.
Evan Dimas akan dipanggil memperkuat Tim Garuda untuk pemusatan latihan jelang Piala AFF 2014. Berhubung Timnas U-19 sudah gagal di Piala Asia 2014, Evan tak memiliki lagi program bersama Garuda Jaya.
"Yang pasti harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya kalau dipanggil (Timnas senior). Ini sebuah kebanggaan bagi saya, main dengan kakak-kakak di tim senior," kata Evan saat ditemui di Sky Palace Hotel, Nay Pyi Taw, Selasa 14 Oktober 2014.
Menurut Evan Dimas, promosi dari Timnas U-19 ke Timnas senior juga merupakan prestasi. Dia senang bila bisa berkontribusi dengan maksimal ketika bersama anak-anak asuhan Alfred Riedl dan dapat bertemu Ahmad Bustomi.
"Mungkin saya dipanggil, tapi nanti ada seleksi lagi, belum tentu juga saya lolos," tuturnya.
"Kalau di tim senior, saya senang dengan gaya mainnya Ahmad Bustomi. Main di posisi sama juga, mudah-mudahan bisa banyak dibantu," ujar pemain yang telah dikontrak Persebaya Surabaya ini. (one)
Bola Liga Terima Kasih Anda telah menyimak Berita bola berjudul Laporan Langsung dari Myanmar: Soal Dipanggil ke Timnas Senior, Ini Jawaban Evan Dimas semoga bisa menambah info bola anda hari ini, bagikan pada teman anda di facebook, Twitter dan lainnya supaya Berita Bola Laporan Langsung dari Myanmar: Soal Dipanggil ke Timnas Senior, Ini Jawaban Evan Dimas bisa lebih bermanfaat. Ikuti terus halaman bolaliga dan dapatkan berbagai Berita Bola TerKini setiap harinya.
No comments:
Post a Comment